David Luiz Sekali Lagi Tak Masuk Skuat Brasil Untuk Laga Kualifikasi Piala Dunia 2018, Kenapa?

By Admin


nusakini.com - Pelatih Brasil, Tite sekali lagi menyisihkan bek Chelsea, David Luiz, dari skuatnya untuk pertandingan kualifikasi Piala Dunia melawan Uruguay dan Paraguay.

Bek tengah itu tidak tampil untuk Selecao sejak pertandingan imbang 2-2 melawan Uruguay Maret tahun lalu, dengan Tite mengabaikan dirinya sejak mengambil alih kursi pelatih pada bulan Juni tahun lalu. 

David Luiz telah berada dalam performa yang sangat bagus untuk Chelsea musim ini untuk membantu timnya menguasai puncak klasemen Premier League, tetapi itu belum cukup untuk membuatnya mendapatkan panggilan kembali ke tim nasional. 

Sementara itu gelandang Real Madrid, Casemiro, kembali mendapat panggilan setelah absen di empat pertandingan kualifikasi terakhir Brasil karena cedera. Playmaker Flamengo, Diego juga masuk ke dalam skuat setelah absen panjang. 

Brasil menghadapi Uruguay di Montevideo pada 23 Maret sebelum menjamu Paraguay di Sao Paulo lima hari kemudian. Mereka duduk di puncak klasemen CONMEBOL dengan 27 poin dari 12 pertandingan menuju ke pertandingan bulan ini, dan meraih keunggulan empat poin atas Uruguay yang menempati urutan kedua. 

Skuat Brasil: 

Kiper: Dread (Roma), Weverton (Atletico PR), Ederson (Benfica). 

Bek: Gil (Shandong Luneng), Marquinhos, (PSG) Thiago Silva (PSG) Miranda (Inter) Gil (Shandong Luneng), Dani Alves (Juventus), Fagner (Corinthians), Filipe Luis (Atletico Madrid, Marcelo (Real Madrid) . 

Gelandang: Casemiro (Real Madrid), Fernandinho (Manchester City), Paulinho (Guangzhou Evergrande), Giuliano (Zenit), Renato Augusto (Beijing Guoan), Diego (Flamengo) Philippe Coutinho (Liverpool), Willian (Chelsea). 

Penyerang: Neymar (Barcelona), Douglas Costa (Bayern Munich) Roberto Firmino (Liverpool) Diego Souza (Sport). (fft/om)