Courtois Tegaskan Pemain Chelsea Masih Dukung Penuh Conte

By Admin


nusakini.com - Thibaut Courtois melayangkan dukungan kepada manajer Antonio Conte dan mengatakan bahwa Chelsea sangat ingin menghindari terulangnya musim terakhir Jose Mourinho di Stamford Bridge.

Mourinho dipecat pada bulan Desember 2015 setelah hanya mampu membawa Chelsea meraih empat kemenangan dalam 16 pertandingan yang membuat sang juara berjarak satu poin di atas zona degradasi. 

Chelsea telah menjalani awal yang gagap untuk mempertahankan gelar mereka musim ini, namun Courtois yakin kemenangan comeback dengan skor 4-2 atas Watford menunjukkan bahwa para pemain sepenuhnya berada di belakang Conte. 

“Kami siap memperjuangkan pelatih. Saya ingat apa yang terjadi dua tahun lalu di bawah Jose Mourinho dan hal-hal mulai dikatakan saat ini, ada cerita tentang ruang ganti tanpa mengetahui apa yang sedang terjadi,” ujar Courtois. 

“Kami senang menunjukkan bahwa kami siap untuk bertarung. Kami semua tahu apa yang akan terjadi (dengan pembicaraan lebih lanjut tentang masa depan Conte jika mereka kalah di pertandingan melawan Watford). Ada saat ketika kami tertinggal 2-1, kami mengalami kesulitan dan Watford bisa membuatnya menjadi 4-1. Sangat penting bagi kami untuk kembali menang,” tambah Courtois. 

“Pada tahun 2015 kami ingin bertarung juga tapi permainannya tidak berjalan dengan baik bagi kami, ada banyak nasib buruk. Terkadang hal yang berbeda terjadi. Kami ingin memenangkan pertandingan. Kami tidak ingin kalah dan mengatakan kami tidak peduli lagi. Kami juga ingin berjuang untuk diri kami sendiri, ini penting bagi kami. Beberapa dari kami ingat apa yang terjadi dua tahun yang lalu, dan kita tidak menginginkan hal yang sama terjadi,” lanjutnya. 

Courtois juga membela metode latihan Conte setelah laporan pekan lalu menunjukkan bahwa para pemain tidak senang dengan jadwal latihannya.

“Setiap manajer memiliki rutinitas sendiri, dengan Antonio kami melakukan banyak sesi taktik dan latihan. Kami baik-baik saja dengan itu. Musim lalu kami menjadi juara dengan caranya dan kami berlatih lebih banyak dari musim ini, jadi saya tidak tahu mengapa ada yang mengeluh, kami suka berlatih,” pungkasnya. (fft/om)