Caretaker Pelatih Persik Siapkan Rotasi Pemain

By ommed


nusakini.com - Caretaker Pelatih Persik Kediri, Alfiat menyiapkan rotasi pemain jelang menghadapi seri 2 BRI Liga 1 2021/2022. Hal itu dilakukan usai melakukan evaluasi terhadap kondisi tim perlu dilakukan pembenahan.

Karena dari enam laga yang telah dilakoni di seri 1 lalu selalu kebobolan. Sehingga lini belakang mendapat perhatian lebih dari Alfiat agar di seri 2 mendatang lini pertahanan Persik bisa tampil lebih solid dan tidak banyak kebobolan. Selain itu Alfiat juga melakukan rotasi pemain di posisi center back dan bek sayap.


Pertandingan pertama seri 2 yang digelar di Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta, Persik akan menghadapi tim papan atas yang tampil cukup konsisten, PSIS Semarang, Jumat sore nanti.

“Memang saya ingin merotasi karena pertahanan kita ini sangat lemah sekali. Karena enam pertandingan kita kebobolan berapa gol, jadi kita perlu ada rotasi,” tutur Alfiat.

“Untuk posisi mana yang dirotasi yang jelas bek kanan bisa dan stopper juga bisa,” sambungnya.


Tentu laga yang tidak mudah bagi Alfiat sebagai pengganti pelatih kepala yang diberi tugas untuk membawa tim keluar dari zona degradasi. Dimana saat ini Persik berada diperingkat 16 klasemen sementara BRI Liga 1 2021/2022 dengan raihan 5 poin.

Laga melawan PSIS akan menjadi momentum bagi Alfiat untuk meningkatkan kepercayaan diri tim dengan meraih kemenangan di pertandingan pertama seri 2.

“Karena kita seri 2 lawan PSIS berusaha untuk memenangkan pertandingan. Karena kita berada di zona degradasi tentu kita ingin aman dan lepas dari zona degradasi,” tandasnya. (lib/om)