Bupati Karanganyar Terima Award dari DMI sebagai Bupati Peduli Masjid

By Admin


nusakini.com-Karanganyar-Bupati Karanganyar, Juliyatmono menerima penghargaan dari Dewan Masjid Indonesia (DMI) Propinsi Jawa Tengah. Penghargaan itu diberikan kepada bupati karena dinilai peduli terhadap kemakmuran masjid. Diantara sering berjamaah pemkab dengan masyarakat melalui Ashar keliling, Subuh keliling dan jumat keliling. Bukan itu saja, orang nomor satu di Karanganyar juga menggerakkan masyarakat untuk rutin membersihkan masjid. 

“Yang terpenting adalah peduli sound system masjid. Sebab sarana dakwah juga dipengaruhi soud yang baik. Bupati Karanganyar sangat peduli untuk kemakmuraan masjid,” ketua dewan masjid Propinsi Jawa Tengah KH Ahmad.

Sementara bupati Karanganyar, Juliatmono mengucapkan terima kasih atas penghargaan tersebut. Ini menjadi pemicu agar Pemkab Karanganyar terus berbuat yang terbaik untuk masjid. Sebab bagi Pemkab Karanganyar, masjid menjadi sarana untuk menggerakkan masyarakat. “Kami telah rutin melakukan sholat berjamaah bersama masyarakat melalui Ashar keliling, isyak, dan subuh keliling. Termasuk Jumat keliling,” imbuhnya.

Di tahun 2019, Pemkab Karanganyar akan membangun masjid Agung senilai Rp 101 miliar.

Selain itu, dengan ormas kegamaan juga menerjunkan 1906 dai di seluruh dusun di kabupaten Karanganyar. Para dai itu juga “Kami juga mendidik minimal 1 orang untuk menjadi hafiz atau penghafal Al Quran. Hal ini untuk menjaga agar Al quran tetap dipelajari,” imbuhnya.(p/ab)