Bruno Cantanhede 'Brace', Persib Bandung Perlebar Jarak Dengan Arema FC

By ommed


nusakini.com - Persib Bandung memperlebar jarak dengan salah satu pesaingnya setelah mencatat kemenangan tipis 2-1 atas Arema FC di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Rabu (9/3) malam WIB, dalam pertandingan pekan ke-30 Liga 1 2021/22.

Tambahan tiga angka ini tidak mengubah posisi Persib di peringkat kedua klasemen sementara dengan koleksi nilai 63. Meski mengumpulkan poin sama dengan Bali United yang berada di puncak, Persib kalah head-to-head.

Sedangkan bagi Arema, kekalahan dari Persib ini membuat upaya mereka untuk bersaing memperebutkan gelar menjadi makin berat. Mereka kini tertinggal lima poin dari kedua pesaingnya tersebut.

Pertandingan antara Arema dan Persib berlangsung menarik sejak menit awal dengan permainan terbuka dan cepat. Selain sarat gengsi, kedua tim tidak ingin tertinggal dalam perburuan poin.

Ancaman diberikan Persib terlebih dulu saat laga memasuki menit kedelapan melalui set-piece. Namun tendangan bebas Marc Klok berhasil ditepis kiper Adilson Maringa.

Arema memberikan respons terhadap ancaman Persib. Peluang emas diperoleh Arema pada menit ke-17 ketika Carlos Fortes hanya berhadapan dengan Teja Paku Alam. Tapi kiper Persib ini berhasil memblok tendangan Fortes.

Selepas itu, duel lebih sering terjadi di sektor tengah, sehingga tidak banyak menciptakan peluang berbahaya bagi kedua tim. Skor imbang tanpa gol pun menutup babak pertama.

Duel antara Arema dan Persib tetap berlangsung ketat dan menarik di babak kedua. Serangan silih berganti dilakukan kedua tim, karena mereka ingin memecahkan kebuntuan di paruh pertama.

Arema akhirnya berhasil memecahkan kebuntuan pada menit ke-54. Umpan Muhammad Rafli disambut Jayus Hariono yang muncul dari belakang. Pemain Persib terkecoh dengan posisi Dedik Setiawan yang diam berdiri tanpa menyambut bola, sehingga Jayus sukses menaklukkan Teja.

Persib yang berusaha menyamakan kedudukan baru berhasil mewujudkan ambisinya itu di menit ke-72. Umpan Frets Butuan dari sisi kanan serangan disambut tandukan Bruno Cantanhede yang membuat Maringa hanya terpana.

Setelah tendangan Ezra Walian sukses ditepis Maringa pada menit ke-82, sehingga menghasilkan sepak pojok, kiper Arema ini terpaksa memungut bola dari jalanya selang satu menit kemudian saat tandukan Cantanhede tidak berhasil ia patahkan. Persib pun berbalik unggul 2-1.

Menjelang laga berakhir, Arema sempat memberikan ancaman melalui tendangan Johan Alfarizi dari luar kotak penalti, tapi dapat ditepis Teja. Skor 2-1 untuk keunggulan Persib ini bertahan hingga pertandingan usai. (gi/om)