Brighton & Hove Albion Resmi Ke Premier League Musim Depan

By Admin


nusakini.com - Brighton & Hove Albion berhasil mengamankan tiket promosi ke Liga Primer Inggris 2017/18 setelah memukul mundur perlawanan Wigan Athletic dengan skor 2-1 di pekan ke-43 Divisi Championship yang berlangsung Amex Stadium, Senin (17/04/17).

Kemenangan itu memantapkan The Seagulls memimpin puncak klasemen sementara dengan perolehan 92 poin, unggul 7 poin dari Newcastle United di peringkat kedua.

Kepastian Brighton mengunci tiket promosi juga turut dibantu oleh Derby County yang berhasil menahan imbang Huddersfield Town dengan skor 1-1. 

Dengan demikian, selisih Brighton dengan Huddersfield, tim terakhir yang punya kans finis di posisi kedua kini menjadi 14 poin sehingga di 4 laga tersisa maksimal hanya mampu mereguk 12 poin. 

Bagi Brighton, prestasi ini mencatatkan sebuah sejarah untuk mereka karena baru pertama kali tampil di era Liga Primer Inggris. Sebelumnya, klub yang kini dilatih Chris Hughton itu pernah tampil di kompetisi kasta tertinggi Negeri Ratu Elizabeth saat masih bernama Football League First Division di musim 1982/83 (era Liga Primer Inggris diperkenalkan pada 1992). 

Sedangkan bagi Chris Hughton, klub pesisir selatan itu menjadi klub kedua yang berhasil dibawanya untuk naik kelas ke Liga Primer Inggris setelah Newcastle united di musim 2009/10. 

Sementara itu, jika menilik dari klasemen Liga Primer Inggris pekan ke-32 musim ini, Middlesbrough dan Sunderland menjadi yang paling rentan untuk terdegradasi. The Boro dan The Black Cats menempati posisi dua terbawah masing-masing mengemas 24 dan 21 poin. (is/om)