Berjaya di Grup E, Brasil Bersua Meksiko di 16 Besar

By Admin

nusakini.com--Tim nasional Brasil lolos  ke 16 besar Piala Dunia 2018 dengan status sebagai juara grup setelah mengalahkan Serbia 2-0 pada matchday terakhir Grup E, di Stadion Otkrytiye Arena, Kamis (28/6) dini hari WIB. Di babak 16 besar , skuat Tite akan menghadapi runner up Grup F, Meksiko.

Brasil menempati peringkat pertama klasemen akhir Grup E dengan poin tujuh dari tiga pertandingan, atau unggul selisih gol dari Swiss yang berada di peringkat kedua. Sementara itu, Serbia berada di peringkat ketiga, diikuti Kosta Rika yang menjadi juru kunci.

Menghadapi Serbia, Brasil baru mendapatkan golnya pada menit ke-36 lewat aksi  Paulinho. Menerima umpan lambung dari Philippe Coutinho, Paulinho melepaskan tendangan yang bolanya tak mampu dihalau kiper Serbia, Vladimir Stojkovic.  

Terus menyerang agar menyamakan kedudukan, Serbia justru kembali kebobolan pada menit ke-68. Kali ini giliran Thiago Silva yang sukses memaksimalkan umpan tendangan pojok Neymar dengan sundulan kepala yang bolanya tak dapat diantisipasi Stojkovic.

Pada menit-menit akhir, Brasil kembali menguasai jalannya pertandingan. Namun, sejumlah peluang yang diperoleh Neymar dan kawan-kawan gagal dikonversi menjadi gol tambahan. Skor 2-0 pun bertahan hingga laga usai. (b/ab)