Berburu Souvenir Toraja International Festival di Booth Genji WareStore
Nusakini.com--Makassar--Bagi para pengunjung Toraja International Festival 2019 yang berlangsung di Kawasan Wisata Kete Kesu, Rantepao Toraja Utara, salah satu tenant anak muda kreatif tanah air kembali hadir meramaikan event tahunan Toraja International Festival.
Dia adalah stand Genji WareStore (Gerakan Jiwa) berkolaborasi dengan pemuda kreatif Luwu, Zona Kreatif (ZORE).
Diketahui Toraja International Festival adalah merupakan salah satu event yang diproduksi oleh Lokaswara persembahan Kementerian Pariwisata berkolaborasi Pemerintah Propinsi Sulawesi Selatan dan Pemda Toraja Utara yang pelaksanaannya sudah memasuki tahun ketujuh.
Bahkan event yang diinisiasi oleh Franki Raden ini sudah masuk dalam kalender event Kementerian Pariwisata 2019. Selain TIF, terdapat tiga event lainnya telah diakui pemerintah pusat yakni Pinisi Festival (Bulukumba), Takabonerate (Selayar), dan F8 (Makassar).
Founder Genji WareStore, Junior GHT mengatakan bahwa sejak pertama pelaksanaan Toraja International Festival dilaksanakan, pihaknya selalu ikut dalam penyelenggaraan event tersebut.
Menurutnya event ini salah satu event yang perlu diapresiasi apalagi selalu diserbu dan dipadati pengunjung dari berbagai kalangan, baik anak muda, wisatawan lokal, domestik hingga mancanegara.
"Ajang ini adalah event kreatif berstandar internasional dengan menyuguhkan kemasan dan konsep acara yang menarik dan spektakuler. Apalagi mengkolaborasikan industri kreatif seperti budaya, musik dan kuliner," terangnya.
Masih kata Jun begitu sapaan akrabnya menjelaskan bagi pengunjung Toraja International Festival yang mau mendapatkan suvernir berupa kaos, gantungan kunci, kuliner, pajangan, dan berbagai jenis hasil kreatif lainnya silahkan mampir di booth Genji WareStore.
"Silahkan berburu kaos dan suvenir lainnya di booth Genji WareStore yang berada di sayap kanan panggung spektakuler TIF 2019. Harganya relatif murah. Beli kaos dapat gantungan kunci gratis," urainya.
Menariknya, di booth Genji WareStor pengunjung bisa memilih motif dan desain kaos produksi dari Genji WareStore. Bahkan pengunjung bisa juga melakukan pemesanan langsung motif yang diinginkan," terangnya.(R/Rajendra)