Bayer Muenchen Pesta Gol Di Laga Perdana Liga Jerman

By Abdi Satria


nusakini.com-Muenchen- Bayern Muenchen mengawali pekan perdana Liga Jerman 2020/2021 dengan sempurna. Die Roten menang telak 8-0 atas Schalke 04. Hasil ini membawa skuat asuhan Hansi Flick itu menempati puncak klasemen di pekan pertama Liga Jerman.

Pada pertandingan ini, Bayern sudah mendapatkan golnya pada menit ke-4 lewat  Serge Gnabry.  Bayern menggandakan keunggulannya di menit ke-19. Leon Goretzka membobol gawang Schalke lewat bola tendangan di dekat kotak penalti setelah memanfaatkan operan Thomas Mueller. Sedang gol ketiga lahir via penalti Robert Lewandowski

Selepas turun minum, Bayern tak mengendurkan serangannya. Dua menit babak kedua dimulai, Die Roten kembali mencetak gol.

Berawal dari serangan balik dari lini pertahanan Bayern, bola kemudian dibawa Leroy Sane ke barisan belakang Schalke, sebelum dihalau kiper Ralf Faehmann. Bola muntah mengarah ke Gnabry yang tanpa kesulitan mencetak gol ke gawang kosong. 4-0 Bayern memimpin. 

Gnabry mencetak gol ketiganya di menit ke-59. Pemain 25 tahun itu mendapatkan umpan matang dari Sane di kotak penalti yang langsung diteruskannya dengan tendangan ke dalam gawang Schalke. Bayern menjauh 5-0. 

Bayern lagi-lagi menjebol gawang Schalke di menit ke-69. Mueller melepaskan bola tembakan yang gagal dibendung Faehmann, usai menerima umpan cantik rabona dari Lewandowski di kotak penalti. 

Dua menit berselang, Bayern kembali mencetak gol. Sane menggetarkan jala Schalke lewat bola sepakannya, usai memanfaatkan umpan terobosan Kimmich. 

Pada menit ke-82, Bayern mencatatkan gol kedelapanannya di laga ini. Jamal Musiala membobol gawang Schalke lewat tusukannya dari sisi kiri yang diakhiri bola tendangan tepat sasaran ke dalam jala tim tamu. (detik/ab)