Assist dan Gol Payet Bawa Prancis Tekuk Rumania 2-1

By Admin

nusakini.com-- Prancis menekuk  Rumania 2-1  pada laga pembuka Piala Eropa 2016 di Stade de France, Saint-Denis, Sabtu (11/6) dini hari WIB. Winger asal West Ham, Dimitri Payet jadi bintang tuan rumah lewat satu assist dan satu golnya. Hasil ini membuat Prancis untuk sementara memuncaki Grup A dengan tiga poin. 

Rumania sebenarnya tampil mengejutkan di depan publik Prancis. Rumania tanpa disangka keluar menyerang lebih dahulu pada awal babak pertama. Peluang emas membuka keunggulan bahkan dimiliki pasukan Anghel Iordanescu.

Pada menit ke-4, dari situasi sepak pojok, sambaran Bogdan Stancu hampir membobol gawang Prancis. Beruntung, kiper Hugo Lloris melakukan penyelamatan gemilang untuk menggagalkan kesempatan itu. 

Setelah tersentak peluang Rumania, Prancis perlahan mulai bisa membangun serangan dengan baik. Paul Pogba dan Blaise Matuidi mampu menggalang lini tengah Prancis lebih hidup. 

Memasuki menit ke-14, Antoine Griezmann mendapatkan peluang bagus mencetak gol. Sayangnya, sundulan pemain Atletico Madrid itu hanya membentur tiang gawang Rumania yang dikawal Ciprian Tatarusanu. Babak pertama pun berakhir imbang tanpa gol. 

Pada babak kedua, Rumania kembali mampu tampil mengejutkan. Kali ini pada menit ke-48, kesempatan didapat Stancu melalui tembakan setengah voli yang ternyata masih menyamping dari sasaran. 

Seperti halnya babak pertama, Prancis telat bangkit pada awal-awal babak. Namun setelah itu, pasukan Didier Deschamps kembali bisa mengendalikan serangan. 

Terbukti, peluang berikutnya hadir melalui tembakan Pogba pada menit ke-56. Namun, peluang dari Pogba yang memaksimalkan umpan Payet masih bisa diblok Tatarusanu. 

Tak lama setelah kesempatan itu, Prancis akhirnya bisa membuka keunggulan. Umpan silang Payet kali ini bisa dimanfaatkan Olivier Giroud melalui sundulan yang gagal dihentikan kiper Rumania. 

Akan tetapi, keunggulan tuan rumah cepat berlalu. Memasuki menit ke-64, Rumania mendapat hadiah penalti menyusul pelanggaran Patrice Evra terhadap Nicolae Stanciu. 

Kesempatan emas itu sukses dimaksimalkan Stancu yang bertindak sebagai algojo penalti. Tembakan mendatar Stancu ke arah kanan mengecoh pergerakan Hugo Lloris. Skor pun 1-1. 

Setelah skor imbang 1-1, Deschamps mencoba melakukan pergantian pemain. Kingsley Coman dimasukkan menggantikan Griezmann pada menit ke-66. Diikuti Anthony Martial dan menarik keluar Pogba pada menit ke-77. 

Ketika laga sepertinya bakal berakhir imbang, Payet tampil sebagai pahlawan kemenangan Prancis. Tembakan keras kaki kiri pemain West Ham United itu bersarang di pojok gawang Rumania. Prancis pun akhirnya menang 2-1 atas Rumania pada laga pembuka Piala Eropa 2016. 

Pada laga selanjutnya, Prancis akan bertemu Albania, Rabu (15/6/2016), sementara Rumania berhadapan dengan Swiss, tiga jam sebelum laga Prancis kontra Albania. (b/ab)

Susunan pemain 

Prancis: 1-Hugo Lloris; 19-Bacary Sagna, 4- Adil Rami, 21-Laurent Koscielny, 3-Patrice Evra; 15-Paul Pogba (11-Anthony Martial 77), 5-N'Golo Kante, 14-Blaise Matuidi; 7-Antoine Griezmann (20-Kingsley Coman 66), 9-Olivier Giroud, 8-Dimitri Payet (18-Moussa Sissoko 90+2) 

Pelatih: Didier Deschamps

Rumania: 12-Ciprian Tatarusanu; 22-Cristian Sapunaru, 6-Vlad Chiriches, 21-Dragos Grigore, 3-Razvan Rat; 5-Ovidiu Hoban, 8-Mihai Pintilii; 20-Adrian Popa (11-Gabriel Torje 82), 10-Nicolae Stanciu (7-Alexandru Chipciu 72), 19-Bogdan Stancu; 14-Florin Andone (9-Denis Alibec 61) 

Pelatih: Anghel Iordanescu