nusakini.com - Jakarta - Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan kembali menggelar sosialisasi dan pelatihan penanggulangan kebakaran. Kali ini kegiatan tersebut diberikan kepada anggota Karang Taruna RW 03 Lenteng Agung.

Kepala Pleton Sektor X Jagakarsa Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Selatan, Sugiyanta mengatakan, kegiatan hari ini diikuti 67 orang yang terdiri anggota Karang Taruna dan warga RW 03.

"Ini dalam rangka meningkatkan kewaspadaa anggota Karang Taruna dan masyarakat di RW 03. Sehingga bisa tanggap bencana kebakaran di lingkungannya masing-masing,"

Ia menyebutkan, dalam kegiatan ini, para peserta diberikan sejumlah materi. Di antaranya mengenai peran serta masyarakat terhadap bahaya kebakaran. Selain itu anggota Karang Taruna dan warga juga diajarkan tata cara penggunaan Alat Pemadam Api Ringan (APAR).

Ia menambahkan, kesempatan tersebut, petugas juga mengenalkan motor pompa apung dan peralatan pemadam lainnya. "Kita juga bekali peserta tata cara pengoperasian motor pompa apung dan peralatan pendukungnya," tandasnya.(pr/kj/al)