Alasan Gagalnya Transfer Jules Kounde ke Chelsea

By ommed


nusakini.com - Bek Sevilla, Jules Kounde memang jadi komoditas panas dalam saga transfer musim ini. Sejak rumor kepergiannya dihembuskan, sejumlah klub langsung berebut untuk meminangnya.

Dari sejumlah klub, barangkali Chelsea yang paling ngebet pada pemain berusia 22 tahun itu. Berbagai laporan menyebut jika Tim Biru London sampai menyodorkan tawaran dua kali.

Tawaran pertama yakni senilai 30 juta pound sterling (setara Rp597 miliar) namun Sevilla  kabarnya menolak mentah-mentah tawaran pembuka tersebut.

Sevilla bersikukuh bahwa Kounde dipatok dengan harga yang sesuai dengan klausul pelepasannya yakni 68 juta pounds (setara Rp1,3 triliun).


Tak mau menyerah, The Blues yang dapat dana segar dari penjualan Kurt Zouma kemudian datang dengan tawaran kedua dan siap memenuhi banderol yang ditetapkan Los Palanganas.

Di detik-detik penutupan saga transfer, skenario Kounde berseragam The Blues hampir menemui kenyataan. Akan tetapi Sevilla mendadak bantik stir untuk batal melego Kounde.


Batalnya Kounde merapat ke Stamford Bridge menggegerkan banyak orang. Ada versi yang mengklaim jika Chelsea gagal memenuhi tawaran Sevilla namun Jules Lopetegui mempunyai pandangan tersendiri.


Julen Lopetegui menjelaskan jika gagalnya transfer Jules Kounde ke Chelsea lantaran pihak klub ingin mempertahankan sang bek.

“Kounde pada akhirnya bertahan karena klub telah memutuskan bahwa itu adalah hal yang benar untuk dilakukan berdasarkan evaluasi dari tawaran yang mungkin mereka miliki," kata pelatih kepala Sevilla kepada Diario de Sevilla.

“Bagi saya, sebagai pelatih, Jules bertahan adalah hal yang positif. Kami percaya bahwa dia akan terus tumbuh bersama kami dan di atas segalanya, tampil, yang merupakan hal terpenting."

Melansir dari Metro, tawaran final Chelsea untuk Kounde menyentuh angka 50 juta euro (Setara Rp846 Miliar). Akan tetapi Sevilla mengindahkan tawaran tersebut dan lebih memilih mempertahannya pemain asal Prancis tersebut.

Kabarnya, The Blues belum menyerah mengejar Jules Kounde dan akan kembali datang dengan tawaran selanjutnya pada saga bursa transfer Januari tahun depan. (is/om)