Airlangga: Presiden Setuju Penonton MotoGP Mandalika Jadi 100 Ribu

By Abdi Satria


nusakini.com-Jakarta-Presiden Joko Widodo disebut telah menyetujui usulan penambahan jumlah penonton untuk gelaran MotoGP Mandalika 2022 menjadi 100.000 orang.

Hal itu disampaikan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dalam konferensi pers yang digelar virtual, Minggu (16/1).

"Terkait dengan tambahan penonton MotoGP sesuai dengan rapat kemarin, ada permintaan untuk menambahkan jumlah penonton dari 63.000 menjadi 100.000. Nah, ini bapak Presiden sudah memberikan persetujuan, tinggal nanti pelaksanaannya di Mandalika," kata Airlangga.

Airlangga juga memaparkan capaian vaksinasi Covid-19 di wilayah tempat terselenggaranya ajang balapan tersebut sudah tinggi.

Di Lombok Tengah, katanya, capaian vaksinasi Covid-19 sudah mencapai 84 persen dosis pertama.

"Seperti Lombok Tengah 84 persen. Lansia sudah 74 persen dan ditambahkan target booster di 76.718. Sedangkan di Kota Mataram capaiannya dosis pertama sudah lebih dari 100 persen karena masyarakat yang di luar Mataram juga divaksinasi di sana. Kemudian Lansia juga sudah 61 dan akan ditambahkan 158 vaksin booster," katanya.

Sebelumnya, Jokowi juga sudah memastikan Mandalika, Lombok Tengah, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) siap menggelar ajang balapan MotoGP Mandalika 2022 pada Maret mendatang.

Ia telah meninjau kesiapan Bandara Zainuddin Abdul Madjid. Jokowi mengatakan bandara itu siap menyambut para penonton dengan protokol kesehatan ketat.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu juga mengecek infrastruktur penunjang gelaran MotoGP Mandalika 2022. Dia meninjau jalan bypass dari bandara menuju Sirkuit Mandalika menggunakan sepeda motor.(CNN)