2.496 KK di Kepulauan Seribu Terdaftar Sebagai Penerima Bansos Non-Tunai

By Al


nusakini.com - Jakarta - Sebanyak 2.496 Kepala Keluarga (KK) di Kabupaten Kepulauan Seribu terdaftar sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Bantuan Sosial (Bansos) Non-Tunai berupa beras 10 kilogram.

Kepala Unit Kerja teknis 1 Kepulauan seribu, Ade Slamet mengatakan, program Bansos Non-Tunai tersebut rencananya akan disalurkan Agustus mendatang sesuai dengan penjadwalan.

"Kita siap menerima dan mendistribusikan ke setiap wilayah untuk selanjutnya disalurkan kepada KPM," ujarnya

Menurutnya, sesuai data yang ada di Dinas Sosial DKI Jakarta, secara keseluruhan jumlah penerima Bansos Non-Tunai sebanyak 4.120 KPM dengan rincian 2.496 merupakan data salur dan 1.624 merupakan data tunda.

"Untuk pembagian Bantuan Sosial Tunai (BST) Tahap 5 dan 6 atau Mei dan Juni di Kepulauan Seribu saat ini juga masih berlangsung," tandasnya.