Wenger Tidak Siap Hadapi Arsenal Bersama Klub Lain

By Admin


nusakini.com - Arsene Wenger mengakui dirinya tidak siap menghadapi Arsenal bersama klub lain.

Wenger sudah melakoni pertandingan terakhir bersama The Gunners ketika timnya menang 1-0 atas Huddersfield di laga pamungkas Liga Primer Inggris musim ini di John Smith's Stadium, Minggu (13/5) malam WIB.

Wenger akan mengakhiri pengabdian selama 22 melatih Arsenal. Pelatih asal Prancis itu mengakui mendapat banyak tawaran, namun ia mengindikasikan akan melanjutkan karier kepelatihannya bersama klub di luar Inggris.

Ketika ditanya tentang peluang menghadapi Arsenal di masa mendatang, Wenger menjawab kepada Arsenal: "Saya tidak siap untuk itu saat ini. Itu akan menjadi sangat sulit. Saya tidak membayangkan itu pada saat ini."

"Saya mendapat sejumlah tawaran, tentunya, tapi saya tidak membicarakan itu dengan siapa pun. Saya mendapat banyak tawaran. Ketika keluar dari proses yang sangat panjang, Anda tidak bisa melompat keesokan harinya dan bekerja di tempat lain. Tidak mungkin."

"Herbert Chapman--mungkin adalah manajer terbesar kami--adalah dari [Huddersfield]. Buat saya, datang ke sini di hari terakhir punya arti spesial ketika Anda tahu sejarah klub kami. Ada sebuah foto di depan ruang ganti, ketika Chapman tersenyum kepada Anda karena ia ada di foto itu."

Selama menangani Arsenal, Wenger mencatatkan 707 kemenangan, 208 imbang, dan 248 kekalahan. (fft/om)