Semua Komponen Pertanian Ambil Bagian Wujudkan Indonesia Jadi Lumbung Pangan Dunia 2045
By Admin
Foto/dok. Kementan
nusakini.com - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman mengajak semua komponen pertanian wujudkan Indonesia Lumbung Pangan Dunia Tahun 2045. Ajakan tersebut disampaikan Mentan saat melakukan silaturahmi dengan seluruh jajaran Badan Litbang dari seluruh Indonesia tadi malam di Cimanggu Bogor.
Mentan memaparkan capaian lompatan-lompatan program yang dilakukan Kementerian Pertanian. Saat ini kita sudah tidak impor beras dan jagung bahkan sudah ekspor. Saat ini Indonesia sudah dilihat negara tetangga yang tadinya negara kita menjadi pasar ekspor mereka, sekarang kita malah mau ekspor.
Melalui pertemuan malam ini, saya ingin mengajak semua komponen pertanian untuk mengambil peran dalam kegiatan pembangunan pertanian, target kita adalah mensejahterakan rumah tangga petani. Mari kerja, kerja dan kerja kita songsong era ke emasan bangsa untuk wujudkan Indonesia Lumbung Pangan Dunia 2045, kata Mentan dengan tegas
Mentan mengungkapkan saat pertama ditugaskan sebagai menteri sedikit ada keraguan karena penguasaan medan, namun dengan tekad dan semangat serta bantuan dari jajaran Badan Litbang Pertanian semua tantangan dan hambatan dapat dilalui. Perlu saya jelaskan bahwa dari 3 komoditas yang diminta Presiden untuk diselesaikan, malah kita dapat menyelesaikan 4 komoditas, kata Menteri.
Kedepan kita akan tuntaskan semua persoalan petani, menghadirkan pemerintah ditengah - tengah petani seperti yang diamanatkan Presiden. (p/ma)