Sarasehan Kerukunan Umat Beragama di Makassar

By Admin


nusakini.com Makassar - Arus informasi yang cepat dewasa ini menyebabkan perubahan relasi antar manusia makin cepat ada yang bersifat positif maupun negatif terutama tumbuhnya paham promordialisme dan radikalisme  untuk itu maka Pemprov Sulawesi Selatan melalu Biro Bina Mental dan Spritual melaksakan Sarasehan Peningkatan Kualitas Pemahaman Kerukunan Umat Beragama dengan Thema Merajut Kerukunan, Menjalin Persatuan Demi Keutuhan NKRI.

Acara dibuka oleh Gubernur Sulsel yang diwakili oleh Staf Ahli Gubernur Bidang Kemasyarakatan dan Sumberdaya Manusia Ir. Sulkaf S. Latief, MM dalam sambutannya  Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) di SulSel sangat berperan dalam meningkatkan kuantitas dan kualitas pemahaman kerukunan beragama maupun dalam melakukan dan mengawal proses perubahan sosial kemasyarakatan. Lebih khusus lagi dalam melakukan pembinaan atau transformasi nilai dan ilmu kepada umat terutama terkait interpretasi nilai nilai keagamaan agar umat terhindar dari perilaku yang menyimpang maupun terjerumus dalam pemahaman yang keliru dalam memahami dan mengimplementasikan ajaran ajaran agama.

Pemerintah Sulsel senantiasa membuka pintu dialog dan mengarahkan segala daya serta kemampuan guna mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Insya Allah dengan kerjasama dan kebersamaan akan mampu membangun daerah dan negara menjadi bangsa uang maju karena kita dianugrahi Sumberdaya Alam  yang melimpah dan Sumberdaya Manusia yang beriman tinggal bagaimana mengenergizer dan mengolahnya serta memberdayakannya untuk kemaslahatan masyarakat secara keseluruhan.

Dalam acara ini di hadiri oleh Drs H. Suherman Plts Biro Bina Mensprit, Dra. Hj Ermawati dan pemateri dari Litbang Kemenag dan FKUB. (Sul)