Potensi Sulsel Dongkrak Investasi Nasional

By Admin

nusakini.com--Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo (SYL), menilai pencapaian grafik investasi yang meningkat di Sulawesi Selatan tahun 2017 dibanding Tahun 2016 triwulan ke ll senilai Rp 1,5 t dan triwulan II 2017 Rp 4,7 t meningkat (naik 302%), tidak lepas dari kerja sama pemerintah kabupaten /kota dengan pemerintah pusat khususnya dalam memberikan peluang investasi penanaman modal dikawawan SulSel  

Menurut SYL potensi SDA di wilayah Sulsel kedepannya sangat bagus untuk di kelola karena telah tersedia banyak dan mampu memenuhi kebutuhan yang diinginkan

"Ini merupakan modal tersendiri bagi wilayah SulSel tinggal bagaimana kita kelola serta aktif mempromosikan Sulsel di manca negara," ujar Syahrul kemarin.

Sejak memimpin Sulawesi Selatan Gubernur Syahrul Yasin Limpo telah banyak melakukan terobosan serta percepatan pembangunan di bidang infrasruktur yaitu dengan mengerjakan mega proyek diberbagai daerah di Sul Sel seperti pembangunan Kereta Api Trans Sulawesi dan Underpass Simpang Lima Bandara

Hal tersebut terlihat juga dari banyaknya Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) dengan mengerjakan Proyek listrik di kabupaten Luwu, Sinjai, Toraja Utara, Industri makanan yaitu cold storage dan induk pakan di kabupaten Gowa serta lima proyek perumahan di Makassar.

"Sedangkan untuk Penanaman Modal Asing telah dibangun industri makanan (industri kakao) , pembangunan listrik PLTU Jeneponto, PLTB sidrap serta jaringan telekomunikasi berupa jasa internet dan Telkom nirkabel," katanya.

Gubernur yang telah meraih 207 penghargaan sejak tahun 2008 ini telah menunjukkan dirinya sebagai Gubernur yang tidak hanya piawai dalam memanejemen pemerintahannya namun juga memberikan kesempatan dalam mengambil kebijakan untuk memudahkan PMDN dan PMA berinvestasi membangun infrastruktur di Sulsel.

Ketua APPSI ini telah membuktikan bahwa Sulsel juga mampu memberikan kenyamanan kepada pelaku investasi terbukti dengan berhasilnya Provinsi Sul sel dalam laporan keuangannya meraih opini wajar tanpa pengecualian WTP 6 kali berturut turut, tentunya menjadi jaminan bagi investor menanamkan modalnya.

Saat ini Syahrul memfokuskan program strategi 3M + 1B yaitu Maju, Mandiri, Modern dalam Satu Kebersamaan bagi kesejahteraan seluruh masyarakat Sulsel. (p/ab)