Petrokimia Gresik Dukung Penuh Terwujudnya Program Ketahanan Pangan Nasional
By Admin
nusakini.com - GRESIK - “First Prilling Produk Urea – Proyek Ammonia Urea II” PT Petrokimia Gresik (PG) berjalan lancar dan sukses. Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Minggu, bertepatan dengan Peringatan Hari Kebangkitan Nasional, 20 Mei 2018 ini dihadiri oleh Direktur Utama PG, Nugroho Christijanto, didampingi jajaran Direksi PG, yaitu Direktur Produksi, I Ketut Rusnaya, dan Direktur Teknik & Pengembangan, Arif Fauzan.
Dirut PG, Nugroho Christijanto menyampaikan, keberhasilan First Prilling Produk Urea – Proyek Ammonia Urea II ini diharapkan dapat kian membangkitkan semangat seluruh Insan PG untuk terus menjaga dan merawat keberlangsungan bisnis perusahaan. Proyek Ammonia Urea II ini merupakan salah satu proyek strategis untuk meningkatkan peran PG dalam mendukung terwujudnya program Ketahanan Pangan Nasional, serta kemajuan dunia pertanian Indonesia. (har/ma)