Penerbangan Perdana Garuda ke bandara Silangit.

By Admin


nusakini.com - Dalam mendukung program pemerintah untuk pengembangan pariwisata di Indonesia, Garuda Indonesia buka rute penerbangan baru. Salah satu tujuan wisata nya yang memiliki panorama indah adalah danau Toba.

Garuda Indonesia ,pada 22 Maret 2016 membuka rute baru Soekarno hatta-bandara Silangit . Waktu penerbangan yang ditempuh 1 jam  45 menit menuju Bandara Silangit di Siborong-borong, Tapanuli Utara.

Panorama danau toba yang sangat indah ini tentunya akan lebih banyak dikunjungi wisatawan domestik dan juga dari mancanegara. Pengunjung akan semakin tertarik dengan lebih mudahnya perjalanan wisata ke temp at ini karena hanya butuh waktu 30 menit sampai 1 jam dari bandara Silangit untuk tiba ke danau toba. Jadi wisatawan tidak perlu berlelah lelah lewat jalan darat untuk sampai tujuan.

Pesawat ramping dan panjang ini  jenis bombardier CRJ-1000 Explore Jet yang memuat 96 penumpang ini akan menerbangi anda ke tujuan wisata Danau Toba. Rute ini beroperasi 3 kali dalam seminggu. Ini merupakan strategi pemerintah dan juga pihak Garuda untuk memajukan wisata Danau toba.(sr)