Pemkot Jaksel Fasilitasi Jasa Penukaran Uang

By Admin


nusakini.com - Jakarta - Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Selatan memfasilitasi layanan jasa penukaran uang di halaman kantor. Terhitung, ada tiga bank yang menyediakan layanan jasa penukaran uang receh.

Asisten Perekonomian dan Pembangunan Jakarta Selatan, Sri Yuliani mengatakan, layanan jasa penukaran uang ini digelar dengan Bazar Ramadan Karim di halaman Kantor Wali Kota Jakarta Selatan, Jalan Prapanca Raya.

"Kami kerja sama dengan tiga bank untuk jasa penukaran uang ini. Masing-masing Bank DKI, Bank BJB dan Bank Mandiri," ujarnya

Menurutnya, fasilitas ini diberikan agar masyarakat dan pegawai bisa menukarkan uang dengan mudah. 

"Uang receh ini memang dibutuhkan. Pegawai dan warga sekitar tidak perlu jauh-jauh, bisa menukarkan uang di halaman Kantor Wali Kota Jakarta Selatan ini," ucapnya.

Ia menyebutkan, layanan tersebut akan digelar selama dua hari mulai hari hingga besok sejak pukul 08.00 hingga 14.00. Jika tidak membawa uang tunai, warga juga disediakan mesin ATM untuk memudahkan dalam penukaran.(pr/kj/al)