Maurizio Sarri Tidak Pede Dengan Potensi Klub Napoli
By Admin
nusakini.com - Presiden Napoli Aurelio de Laurentiis mengungkapkan, keputusan klub berpisah dengan Maurizio Sarri karena sang juru taktik tidak percaya dengan potensi Partenopei.
De Laurentiis baru saja memutuskan untuk memberhentikerjakan Sarri lalu menunjuk Carlo Ancelotti sebagai suksesor.
Kini, nama Sarri santer dihubung-hubungkan dengan pintu Chelsea, di mana masa depan manajer Antonio Conte serba tidak menentu di Stamford Bridge.
"Saya selalu sangat sopan kepadanya. Saya selalu mendukung dia," ujar de Laurentiis saat disinggung soal Sarri, kepada Corriere dello Sport.
"Namun di titik tertentu, jika Anda terikat kontrak dengan saya selama dua tahun lagi, namun Anda mulai mengungkapkan keraguan secara umum dengan mengatakan hal-hal seperti 'Saya tidak tahu apakah saya akan bertahan', 'Saya tidak tahu apakah klub mampu mempertahankan pemain-pemain terbaiknya', 'Dalam hidup terkadang lebih baik mengakhiri kisah ketika mereka dalam kondisi bagus'. Itu semua tersirat pesan jelas ketidaksabaran dan kurangnya kepercayaan diri dari dia."
"Maurizio tidak pernah menjawab saya [apakah dia akan bertahan]. Jika Anda menutup pintu di depan wajah saya, saya akan dengan sopan menjauh sehingga tidak mengganggu kerja Anda, tetapi hanya sampai titik tertentu."
"Setelah itu, saya punya hak dan kewajiban untuk melindungi kepentingan klub dan mulai melihat banyak sisi." (fft/om)