Kementan Terus Amankan Suplay Chain Cabai Nasional

By Admin


nusakini.com Magelang - Kementerian Pertanian (Kementan) terus mengupayakan terjaminnya suplay chain manajemen  cabai nasional sehingga harga tetap terjaga, terutama stok cabai dan bawang menjelang lebaran nanti.

Untuk hal tersebut, Direktorat Jenderal Hortikultura Kementerian Pertanian melakukan kunjungan lapang ke Kabupaten Magelang.

Kepala Sub Direktorat Aneka Cabai dan Sayuran Buah, Direktorat Sayuran dan Tanaman Obat Ditjen.Hortikultura,  Kementan, Muh. Agung Sunusi menyampaikan bahwa saat ini Kabupaten Magelang sedang memasuki Panen Raya.“Panen terbesar di Kecamatan Pakis dan Sawangan”, ujarnya, Jumat (18/3/2016).

Selain itu, Kepala Bidang Tanaman Pangan dan Hortikultura, Kementan, Pratomo Subroto menyampaikan bahwa selama ini Kecamatan Pakis, Sawangan serta Kecamatan Dukun memang menjadi salah satu daerah penyanggah cabai nasional.

Pratomo menjelaskan menjelaskan di Kecamatan Pakis, luas panen aneka cabai bulan Maret sebesar 600 hektar (keriting : 350 keriting, rawit 150). Sedang luas tambah panen bulan April  100 hektar.

“Total luas panen sampai April 700 hektar yang tersebar di Desa Ketundan, Banyusidi, Pogalan, Kragilan, Kaponan, Gondang sari, Muneng, Kejagang, Muneng Warangan, Pakis, Gumelem,  Petung, Kajang koso, Daseh, Daleman Kidul, Jambe Wangi. THL Kecamatan Pakis”, jelasnya

Menurut Sarianto Adi Kuncoro dan Ketua Kelompok Tani Maju Maryono, panen cabai saat ini melimpah dan siap mensuplai Jabodetabek. Harga cabai keriting dan cabai rawit di tingkat petani Rp. 24.000/kg. (mk)