Kapolres Pangkajene Kepulauan Lepas 56 Tukik bersama ATY Kodong Cs
By Admin
*Pulau Langkadea Pangkep Butuh Perhatian
nusakini.com - Pangkep - Pelepasan 56 Tukik dirangkaikan genap setahun AKBP Mohammad Hidayat Berkatullah, diamanahkan utk menahkodai kepolisian Resort Pangkajene Kepulauan. Moment ini, Sabtu (02/04/2016) dilakukan beberapa giat berupa pelepasan tukik sebanyak 56 sebagai simbol jumlah usia Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan yang juga menginjak usia 56 thn.
Giat ini dimeriahkan oleh Aty Kodong beserta Jay Raja KDI 3 dan Sudirman KDI alias Bang Jali Makassar. Giat pelepasan tukik ini mengambil lokasi di Pulau Langkadea Kec. Tupabbiring.
Pilihan Pulau Langkadea yang terletak di Kabupaten Pangkajene Kepulauan (Pangkep) Provinsi Sulawesi Selatan ungkap Kapolres Pangkajene Kepulauan AKBP Mohammad Hidayat Berkatullah, sehubungan 2 hari yang lalu yaitu Jumat, 1 April jam 7.30 pagi berhasil menetas 105 Tukik dari 145 Telur dan 40 Gagal Menetas serta pulau ini merupakan destinasi wisata bahari pertama yg sejak tahun 90 an sudah dikenal khalayak.
Menurut Hidayat, sangat disayangkan pulau ini kondisinya kurang perhatian lagi, dimana pulau ini ada bekas bangunan yang sebelumnya dilengkapi beberapa fasilitas seperti middle villa sebanyak 16 buah, masjid dan lapangan tennis.
"Semoga giat ini menggeliatkan kembali pulau Langkadea ini sebagai target kunjungan bagi penggemar wisata bahari setelah dipromosikan oleh ATY Kodong cs," harapnya dengan penuh semangat.
Pulau Langkadea begitu kapal rombongan ATY sandar jam 10.15 wita hanya ada Kapolsek yg sedang mengecek Tukik karena memang keseharian Pulau tersebut kosong tanpa penghuni, namun hanya 30 menit kemudian berdatangan kapal dari Pulau Balang Caddi, Pulau Balang Lompo, Pulau Sanane, Pulau Bontosua, Pulau Karanrang.
Saking antusias sekali sehingga penuh sesak pulau seluas 500 Meter Persegi ini, yang rencana ATY hanya 1 jam tapi hingga jam 12 ini tidak diperbolehkan pulang.
Warga memaksa makan siang di pulau Langkadea karena masyarakat membawa bekal masing-masing untuk ATY makan bersama rakyat.
Saat ini, di Pulau Langkadea ada 50 Kapal sudah sandar dan dari kejauhan terlihat warga masih tetap berdatangan terlihat iring-iringan perahu. Pulau menjadi ramai dan padat karena sekitar kurang lebih 2000 masyarakat Pulau berdatangan memadati pulau hanya untuk melihat dan menyaksikan langsung ATY Kodong Cs. (ros)