Jasa Marga Bakal Terbitkan Obligasi Senilai Rp.13 Triliun
By Admin
nusakini.com - Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk bakal menerbitkan obligasi berkelanjutan senilai Rp13 triliun untuk membiayai belanja modal (capital expenditure/capex) tahun 2016. Rencana ini diungkap Direktur Utama Jasa Marga Adityawarman, di Jakarta, Rabu (30/3/2016).
"Obligasi menjadi salah satu pilihan korporasi untuk mendapatkan pendanaan dalam rangka membiayai belanja modal yang mencapai Rp13,89 triliun tahun ini," jelas Adityawarman.
Menurut Adityawarman belanja modal akan dialokasikan untuk pembangunan jalan tol baru senilai Rp11,34 triliun, dan untuk keperluan operasional perusahaan sekitar Rp1,3 triliun dan selebihnya untuk keperluan operasi lainnya.
Pada tahun 2016 tambahnya, Jasa Marga lebih ekspansi dalam akuisisi dan pembangunan tol baru."Tahun 2015 kami berhasil menambah jalan tol sepanjang 187 kilometer dari hasil akuisisi dan bangun baru," ujarnya.
Pada tahun 2016 akan terus ditingkatkan dengan target pembangunan dan akuisisi sepanjang 379 kilometer.
Meski begitu, Adityawarman belum merinci lebih lanjut detil waktu penerbitan obligasi yang dimaksud."Soal kapan waktunya, kita lihat situasi pasar. Tapi yang pasti tahun ini karena kita sudah harus belanja," ujarnya. (ab)