Cara Mengisi Waktu Pemain Surabaya Fever Saat Jeda Kompetisi

By Admin

nusakini.com--Setelah turnamen bola basket Srikandi Cup 2017-2018 berakhir, pemain Surabaya Fever Olivia Claudia, kembali fokus menyelesaikan pendidikannya. "Saat ini saya udah memasuki semester akhir. Jadi fokus ngerjain skripsi," ujar Oliv, panggilan akrab mahasiswi jurusan Manajemen Layanan Pariwisata Universitas Surabaya (UBAYA) ini. 

Oliv mengaku saat kompetisi, dirinya sulit membagi waktu untuk mengerjakan skripsinya. Karena harus mencari waktu senggang, padahal dirinya dituntut tetap menjaga kebugaran.

Namun, meski belum mulai berlatih bersama tim, Oliv tetap profesional menjaga kebugaran karena statusnya sebagai olahragawan. "Meski tidak seintens saat bersama tim, saya tetap menjaga kebugaran melakukan senam, joging ringan dan gym disela waktu senggang,"papar Oliv.

Disinggung mengenai performanya pada ajang Srikandi Cup lalu, Oliv mengaku belum puas dengan penampilannya meski Surabaya Fever menjadi juara pada ajang tersebut.

"Banyak shooting saya yang tidak menghasilkan poin di pertandingan. Makanya di setiap latihan saya disuruh coach Welly (Pelatih Surabaya Fever) untuk menambah porsi latihan sendiri. Kedepannya saya berharap dapat berkontribusi banyak buat tim apalagi di turnamen berikutnya pada Agustus nanti tanpa pemain timnas,"tutup Oliv.(rajendra)