BTS Kembali Pecahkan Rekor di Billboard Hot 100

By Nad

nusakini.com - Internasional - Grup K-Pop BTS kembali memecahkan rekor dengan pencapaian lagu "Butter" mereka di chart Billboard Hot 100. Minggu ini adalah kelima kalinya secara berturut-turut artis Korea Selatan ini menempati posisi nomor 1 di Billboard Hot 100 untuk lagu terbaru mereka.

Minggu lalu, "Butter" menjadi lagu single ke-13 yang berhasil menduduki posisi nomor 1 di chart Billboard selama empat minggu berturut-turut. Ini adalah pertama kalinya bagi kelompok musisi sejak tahun 1998 ketika band rock Aerosmith dengan s lagu "I don't Want to Miss a Thing".

BTS juga menjadi artis Asia pertama yang mencapai nomor 1 dalam 4 minggu berturut-turut. Sebelumnya, rekor ini dipegang oleh penyanyi asal Jepang Kyu Sakamoto dengan lagu "Sukiyaki" pada tahun 1963.

Sebelumnya, BTS menjadi artis Korea pertama yang debut di no. 1 Hot 100 dengan single "Dynamite" mereka pada tahun 2020. Single ini juga mendapatkan nominasi Grammy. Kemudian, lagu "Life Goes On" dari album "BE" mereka menjadi lagu pertama yang dinyanyikan dengan bahasa Korea yang debut di chart tersebut.

BTS dikabarkan akan merilis album fisik dengan lagu-lagu baru dan "Butter" termasuk di dalamnya, pada tanggal 9 Juli mendatang.