Acara Buka Puasa Bersama Masyarakat Indonesia di KJRI Vancouver
By Admin
nusakini.com--Sekitar 100 masyarakat Indonesia yang bermukim di Vancouver dan sekitarnya memadati Aula KJRI Vancouver untuk melakukan acara buka puasa dan Shalat Maghrib berjamaah, akhir pekan lalu.
Kegiatan buka puasa bersama di KJRI Vancouver merupakan kegiatan yang rutin diselenggarakan bersama dengan kelompok Pengajian BC dengan mengundang masyarakat muslim yang berdomisili di Vancouver dan sekitarnya.
Acara buka puasa bersama di KJRI diisi dengan siraman rohani oleh Ustad Thariq Serag. Dalam ceramahnya, Ustad Thariq mengajak jemaah untuk meneladani nilai-nilai Islam seperti menjaga silaturahmi, saling berbagi dan peduli kepada sesama terutama memanfaatkan datangnya bulan Ramadhan dengan meningkatkan berbagai aktivitas amal dan ibadah.
Ketika datang waktu berbuka puasa, masyarakat menikmati sajian takjil yang disiapkan oleh KJRI Vancouver dilanjutkan Shalat Maghrib berjamaah. Berkumpulnya masyarakat pada acara buka puasa bersama juga dimanfaatkan oleh PPLN Vancouver untuk melakukan sosialisasi kepada masyarakat dalam rangka persiapan menjelang pemilu 2019.
Acara buka puasa yang diselengggarakan di KJRI Vancouver membuka rangkaian kegiatan ramadhan yang diisi dengan berbagai aktivitas seperti peringatan Nuzulul Qur'an serta acara buka puasa bersama yang diselenggarakan oleh masyarakat muslim Indonesia secara bergantian setiap Sabtu dan Minggu. (p/ab)