nusakini.com - Jakarta - Zannuba Ariffah Chafsoh Rahman Wahid (Yenny Wahid) tak membantah jika Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) akan mendukung Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam pemilihan presiden (Pilpres) 2019. Ia menyebut banyak warga NU dan Muslimat NU merasa memiliki kedekatan dengan Jokowi. 

"Banyak warga NU yang memang sangat dekat sekali, merasa ada kedekatan dengan pak Jokowi, baik warga Nahdhatul Ulama maupun warga Muslimat NU," kata Yenny usai peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-73 Muslimat NU di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (27/1/2019).

Yenny menyatakan sebagai anggota Muslimat NU secara pribadi mendukung Jokowi dalam pesta demokrasi lima tahun kali ini. Yenny sendiri didapuk sebagai ketua panitia Harlah ke-73 Muslimat NU.

Saya Muslimat NU, pribadi saya mendukung Pak Jokowi," ujarnya.

Menurut Yenny, kedekatan warga NU dengan Jokowi tak terlepas dari keluarga calon presiden nomor 01 itu yang dekat dengan NU. Bahkan, saat memberikan sambutan Yenny menyebut ibunda Jokowi kerap mengikuti pengajian Muslimat NU di Solo.

"Karena memang keluarga Pak Jokowi dari dulu selalu dekat dengan NU. Saya rasa itu sikap yang dihargai oleh banyak warga NU," ujarnya. (s/ma)