Waspadai Penipuan Berkedok Call Center

By Admin

Foto/Ilustrasi  

nusakini.com - Aksi penipuan berkedok call center kembali marak terjadi. Pelaku penipuan menghubungi korban yang merupakan nasabah bank dan mengaku dari call center sebuah bank. Korban diminta untuk memberitahukan sejumlah data pribadi dengan alasan adanya perubahan sistem perbankan.

Seperti yang ditayangkan dalam salah stasiun televisi swasta, Sabtu (5/8/2017), untuk lebih meyakinkan para korban, pelaku penipuan mencatut dua nama bank, yakni Bank Mandiri dan CIMB Niaga. Untuk mencegah agar aksi penipuan tak meluas, pihak bank mengaku tak pernah meminta data pribadi nasabahnya melalui jaringan telepon dengan alasan apapun.

Selain tidak memberikan data pribadi, masyarakat diminta untuk tidak mempercayai jika ada penelpon yang mengatasnamakan sebuah bank dengan nomer telepon yang berbeda dengan call center resmi. (b/ma)