UGM & UNNES Promosi Program Pendidikan di Vietnam

By Admin

nusakini.com--Sebagai upaya untuk meningkatkan jumlah mahasiswa asing melalui promosi kepada calon mahasiswa Vietnam, Universitas Gajah Mada (UGM) dan Universitas Negeri Semarang (UNNES) berpartisipasi pada College Counseling Day 2018 di HCMC, akhir pekan lalu.

Promosi dilakukan dengan membagikan brosur kepada pengunjung yang lalu lalang disepanjang jalan di area kegiatan, serta menjelaskan program internasional Strata-1 dan program beasiswa yang dimiliki UGM dan UNNES kepada pengunjung yang berkunjung ke booth. Pengunjung memperoleh penjelasan terkait program internasional S-1 UGM 

Pada kesempatan tersebut UNNES diwakili oleh Kepala International Office UNNES dan Kasubbag Kerjasama Luar Negeri UNNES, serta UGM diwakili oleh Koordinator Program untuk wilayah Asia Tenggara, Australia dan Selandia Baru, Kantor Urusan Internasional UGM. 

College Counseling Day 2018 diikuti oleh 80 institusi pendidikan di HCMC dan provinsi sekitarnya, baik perguruan tinggi negeri maupun swasta, serta agen pendidikan yang memasarkan pendidikan di luar negeri. 

College Counseling Day merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh media massa Tuoi Tre bekerja sama dengan Polytechnic University, VNU-HCM. (p/ab)