Tim Penilai FKTP Berprestasi Tingkat Nasional Sambangi Puskesmas Kecamatan Koja

By Admin


nusakini.com-Tim penilai fasilitas kesehatan tingkat pertama (FKTP) berprestasi tingkat nasional mengunjungi Puskesmas Kecamatan Koja untuk melakukan serangkaian penilaian. Walikota Jakarta Utara, Syamsuddin Lologau bersama jajaran terkait menyambut langsung kedatangan tim penilai. 

"Selamat datang tim penilai FKTP berprestasi tingkat nasional di Puskesmas Kecamatan Koja. Kami sangat bangga karena Puskesmas Kecamatan Koja bisa terpilih sebagai perwakilan DKI Jakarta dalam penilaian FKTP berprestasi tingkat nasional. Untuk sampai ke tahap ini membutuhkan perjuangan dan kerja keras dari semua pihak. Semoga hasilnya bisa sesuai dengan harapan bersama yaitu menjadi juara pertama," ungkap Syamsuddin. 

Sementara itu, Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Widyastuti mengatakan, wilayah Kecamatan Koja penduduknya tergolong heterogen. "Tantangan masalah sosialnya luar biasa sehingga memerlukan pendekatan khusus untuk bisa menaklukan Jakarta Utara. Kepala Puskesmas Kecamatan Koja, dr. Lysbeth dan jajarannya bisa membawa warna perubahan untuk terus melayani dengan hati," terangnya. 

Jajaran Puskesmas Kecamatan Koja terus bergerak melakukan berbagai inovasi terbaru dalam memberikan pelayanan kesehatan terbaik untuk masyarakat. Petugas kesehatan juga selalu mensosialisasikan mengenai pentingnya menerapkan kegiatan germas kepada warga setempat seperti memeriksa kesehatan secara rutin, mengkonsumsi sayur dan buah, melakukan aktivitas fisik, menggunakan jamban sehat, tidak merokok, tidak mengkonsumsi alkohol dan membersihkan lingkungan. 

"Ada beberapa kebijakan yang dikeluarkan Kemenkes dalam memberikan pelayanan yang berkualitas diantaranya akreditasi pelayanan kesehatan. Menjadi juara bukan tujuan utama tapi bagaimana budaya germas itu bisa tercipta di masyarakat dan diterapkan dalam keseharian," jelas dr. Taufiq, perwakilan tim penilai FKTP berprestasi tingkat nasional. (p/ab)