THL di Bolsel Dapat Jaminan Ketenagakerjaan, Kepala BPJS Berikan Piagam ke Bupati

By Admin


Nusakini.com--BOLSEL--Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan, Tri Candra Kartika menyerahkan piagam penghargaan kepada Bupati Bolaang Mongondow Selatan, Iskandar Kamaru. 

Piagam diserahkan di Panango, Desa Tabilaa, Kecamatan Bolaang Uki, usai apel perdana ASN tahun 2019. 

Sebelum menerima penghargaan itu, Bupati Iskandar Kamaru, menandatangani MoU atas keikutsertaan Tenaga Harian Lepas (THL) dalam jaminan ketenagakerjaan dari pemerintah.  

“Kita bersyukur karena Bolsel selalu mendapatkan anugrah dari Tuhan Yang Maha Kuasa, berupa penghargaan seperti saat ini,” kata Iskandar. 

Iskandar mengatakan, Pemkab Bolsel berkeinginan agar putra dan putri terbaik daerah, yang mengabdikan diri serta memberikan pelayanan terbaik pada masyarakat, mendapat jaminan asuransi kesehatan dan ketenagakerjaan.  

“Siapa pun yang mengabdikan diri untuk daerah ini dan masyarakat, mendapat jaminan asuransi kesehatan dan ketenagakerjaan. Bolsel harus terus maju,” pungkas Iskandar.(R/Rajendra)