SAH, PDIP Resmi Usung Nurdin Abdullah-Andi Sudirman di Pilgub Sulsel 2018

By Admin


nusakini.com - Jakarta - PDI Perjuangan resmi mengusung pasangan calon Nurdin Abdullah dengan Andi Sudirman Sulaiman untuk Pemilihan Gubernur Sulawesi Selatan. Salah satu alasannya mengusung Nurdin karena keberhasilan memimpin Kabupaten Bantaeng sebagai bupati.

Deklarasi dukungan ini diumumkan Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri di kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Minggu, (15/10/2017).

"Nurdin Abdullah karena awalnya Kabupaten Bantaeng ini masuk daerah tertinggal. Tapi, kini sudah menjadi kekuatan ekonomi baru di Sulawesi Selatan," ujar Mega.

Mega menekankan keberhasilan Nurdin juga dibuktikan dengan penghargaan dari beberapa pihak seperti media massa. Alasan lain karena Nurdin punya ikatan dengan PDIP.

"Kakek beliau (Nurdin) adalah ketua PDI Perjuangan yang pertama di Bantaeng," tutur Mega.

Untuk Andi Sudirman Sulaiman, Mega menilai sosok ini sebagai pemuda yang cerdas dan berpengalaman sebagai teknokrat. Kepintaran yang dimiliki Sudirman karena mampu menguasai beberapa bahasa asing.

"Ini yang susah saya cari akhirnya bisa. Ini masih muda tapi bisa beberapa bahasa asing. Saya pikir ini cocok untuk zaman milenial," tutur Presiden ke-5 RI tersebut.

Setelah mengumumkan Nurdin dan Sudirman, Mega mempersilakan kedua figur tersebut untuk maju. Setelah Pilgub Sulawesi Selatan, PDIP akan mendeklarasikan dukungan untuk pasangan calon Pilgub Jawa Timur. (p/ma)