Rumah Zakat Kirim Lagi Bantuan Logistik ke Palu

By Admin


nusakini.com--Bandung--Rumah Zakat kembali kirimkan truk bantuan untuk Palu dan Donggala. Sebanyak 5 mobil truk berisikan bantuan logistik, paket superqurban, pangan, tenda dan perlengkapan bayi diberangkatakan dari Bandung menuju Surabaya, lalu dari Surabaya menuju Palu melalui jalur laut.

“Hari ini, kembali mengantarkan bantuan dari donatur dan mitra untuk saudara – saudara kita di Palu. Kita kirimkan logistik dan 50.000 paket superqurban dari 100.000 paket Superqurban untuk Palu,” ujar Andri Murdianto, Crisis Centre Rumah Zakat. 

5 truk tersebut berangkat menuju ke Palu dari jalur Pelabuhan Tanjung Perak di Kota Surabaya. “5 truk bantuan ini berkumpul di Pelabuhan Tanjung Perak selanjutnya menuju Palu secara serentak. Insya Allah akan ada pelepasan bantuan di sana hari Rabu (17/10) mendatang,” ungkap Andri.

Saat ini Rumah Zakat telah sampai di gelombang kedua penanganan bencana, adapun selama gelombang pertama Rumah Zakat sudah melakukan beberapa aksi di Palu dan Donggala diantaranya evakuasi, assessment, pelayanan medis, penyaluran logistik, layanan dapur umum serta mengirimkan ambulance dan mobil klinik.

Di gelombang kedua aksi tanggap bencana ini, penanganan bencana ditambah dengan penyediaan pos pengungsian, sekolah darurat, masjid darurat, toilet komunal dan layanan 

psikososial.

“Insya Allah, kita akan terus bantu Palu sampai gelombang ke empat masa penanganan bencana yaitu mendukung perekonomian warga agar Palu segera pulih, sebagaimana kita membantu Lombok untuk bangun kembali,” tutur Andri. (r/rajendra)