Posko Terpadu di Apartemen Kalibata City Diresmikan

By Admin


nusakini.com-Jakarta-Wali Kota Jakarta Selatan, Marullah Matali meresmikan Posko Terpadu di Apartemen Kalibata City, Jl Kalibata Raya, Kelurahan Rawajati, Pancoran, Jakarta Selatan.

Marullah mengatakan, Keberadaan Posko Terpadu di Tower Sakura tersebut berfungsi untuk memudahkan koordinasi antara instansi pemerintah, baik pemerintah kota, kepolisian, Kodim, serta petugas imigrasi dengan penghuni apartemen maupun pihak pengelola.

"Kalau ada masalah bisa segera diketahui dan diselesaikan. Apartemen Kalibata City ini memliliki 18 tower dengan 13.580 unit,” ujarnya, Senin (17/12). 

Ia berharap, dengan adanya Posko Terpadu tersebut akan membuat Apartemen Kalibata City dapat semakin menjadi hunian yang lebih aman dan nyaman. 

"Saya minta semua pihak untuk bersinergi menjaga ketenteraman, keamanan, dan ketertiban. Jika ada masalah yang tidak bisa diselesaikan bisa segera melapor ke Posko Terpadu," tandasnya.(p/ab)