PGN Bangun Jaringan Gas Untuk 24 Ribu Sambungan Di Surabaya

By Admin

nusakini.com--PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk (PGN) mulai membangun jaringan gas (jargas) untuk 24.000 sambungan rumah tangga di Kota Surabaya, Jawa Timur dengan nilai investasi Rp285,2 miliar.
"PGN mendapatkan kepercayaan Kementerian ESDM membangun 24.000 sambungan gas bumi rumah tangga di Kota Surabaya," ujar Dirut PGN Hendi Prio Santoso di Surabaya, Senin (2/5/2015).
Hadir dalam peresmian antara lain Dirjen Migas Kementerian ESDM IGN Wiratmaja Puja dan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini.
Menurut Hendi, pembangunan jargas sejalan dengan program Surabaya sebagai Kota Hijau (Green City).
Hendi menjelaskan sambungan 24 ribu terbagi dalam tiga klaster yakni Surabaya bagian timur meliputi empat kelurahan untuk 7.514 sambungan rumah tangga, Surabaya bagian tengah dengan lima kelurahan sebanyak 8.763 sambungan, dan Surabaya selatan dengan empat kelurahan sebanyak 7.721 sambungan.
Pipa yang akan dibangun kontraktor pelaksana PT Hutama Karya (Persero) itu sepanjang 167 km dengan diameter pipa polietilen ukuran 63 mm dan 180 mm.
Progres sampai saat ini sudah terverifikasi 60 persen alamat dan kemauan berlangganan gas bumi dari total 24 ribu sambungan.
"Kami mengharapkan dukungan Ibu Wali Kota dan masyarakat Kota Surabaya untuk mengalirnya energi baik gas bumi ini," katanya.
Sementara itu, Wali Kota Tri Rismaharini mengatakan, pemanfaatan gas bumi PGN di Kampung Lontong, Rungkut telah memberikan penghematan hingga 50 persen.
Di Surabaya, PGN melayani 14.955 pelanggan gas rumah tangga, 142 usaha kecil menengah (UKM), 192 pelanggan komersial seperti rumah sakit, restoran, hotel, dan mal, serta 163 industri.(ab)