Pertamina Telah Operasikan 77 Titik BBM 1 Harga

By Admin


nusakini-Jakarta-PT Pertamina (Persero) terus merealisasikan BBM Satu Harga di beberapa wilayah Indonesia. Sampai dengan minggu pertama September 2018, Pertamina telah mengoperasikan 77 titik BBM 1 Harga.

Vice President Corporate Communication PT Pertamin (Persero) Adiatma Sardjito menyatakan jumlah tersebut meliputi 54 titik yang telah beroperasi pada tahun 2017 dan 23 titik yang beroperasi hingga awal September 2018. 

“Sebanyak 77 lembaga penyalur BBM yang telah beroperasi, beberapa sudah diresmikan Pertamina bekerja sama dengan BPH Migas, namun demikian yang belum diresmikan tetap beroperasi dan melayani masyarakat,”kata Adiatma. 

Pada tahun tahun 2018, Pertamina ditargetkan mengoperasikan 67 titik BBM 1 Harga, dimana sisanya sebanyak 44 titik masih melewati proses perijinan dan pembangunan. “Kami berharap target yang ditetapkan pemerintah dapat diselesaikan sampai akhir 2018,”kata Adiatma.(p/ab)