Pengusaha Indonesia Didorong Terus Kembangkan Bisnis di Jepang

By Admin

nusakini.com-- ​Bertempat di Wisma Duta Besar RI Tokyo telah diselenggarakan kegiatan Gathering Asosiasi Pengusaha Indonesia di Jepang (APIJ) pada pekan lalu. Gathering yang terselenggara atas kerja sama para pengurus APIJ dengan KBRI Tokyo tersebut dihadiri oleh Ketua Japan Indonesia Association(Japinda), Yasuo Fukuda, Ketua Indonesia – Japan Economic Committee,  Shigeo Ohyagi, kalangan pengusaha Jepang dan Kementerian Luar Negeri Jepang.

APIJ yang berdiri pada 17 Agustus 2017 yang lalu memiliki tujuan untuk meningkatkan kerja sama ekonomi dan people to people contact, menyelenggarakan penelitian dan meningkatkan kesadaraan masyarakat Jepang mengenai Indonesia, serta menyelenggarakan pelatihan bisnis yang dapat berkontribusi bagi pertumbuhan ekonomi kedua negara. Hingga saat ini tercatat sebanyak 24 orang pengusaha Indonesia tergabung dalam APIJ, dengan sektor usaha diantaranya di bidang perdagangan, kuliner, travel, perikanan, perbankan, dan energi. 

Penyelenggaraan kegiatan gathering dimaksud bertujuan sebagai sarana untuk saling berkenalan dan membangun jejaring antara anggota APIJ dengan mitra pengusaha di Jepang. Melalui jejaring yang terbentuk diharapkan dapat mendorong perkembangan APIJ dalam menjalankan visi dan misi ke depannya. 

Duta Besar RI Tokyo menyampaikan kiranya pembentukan APIJ dapat menjadi perpanjangan tangan Perwakilan RI di Jepang dalam melakukan koordinasi dan implementasi kerja sama yang saling menguntungkan. Meskipun saat ini lingkup keanggotaan APIJ masih terbatas, namun diharapkan ke depannya keanggotaan APIJ akan terus tumbuh dan berkembang dengan dukungan dan bantuan dari mitra pengusaha di Jepang, khususnya Japinda dan Keidanren.​ (p/ab)