Pencahayaan Terminal Kampung Rambutan Ditambah

By Abdi Satria


nusakini.com-Jakarta-Jelang arus mudik, Sudin Perindustrian dan Energi Jakarta Timur memasang 46 lampu sorot di Terminal Kampung Rambutan.  

Kepala Sudin Perindustrian dan Energi Jakarta Timur, Nurhidayat mengatakan, pemasangan 46 lampu sorot jenis hight mass pole (HMP) ini dilakukan untuk menambah penerangan.

Selain itu, pihaknya juga memperbaiki sejumlah lampu penerangan jalan umum (PJU) yang kondisinya rusak dan tidak berfungsi normal. 

"Kita pasang 46 lampu sorot masing-masing 480 watt di titik-titik yang masih kurang pencahayaannya," ujarnya, Senin (27/5). 

Ditambahkan Nurhidayat, 46 lampu tersebut dipasang di emplasemen, depan peron, pul bus, jalur pemberangkatan, dan jalur kedatangan. 

Sementara, Kasi Pengawasan dan Pengendalian Sudin Perindustrian dan Energi Jakarta Timur, Maryono menjelaskan, pihaknya juga melakukan perbaikan lampu dan penggantian lampu di 67 titik di Terminal Kampung Rambutan.  

Masing-masing lampu jenis LED 200 watt dipasang di tiang ketinggian 12 meter. 

"Pekerjaan ini dilakukan sebagai tindak lanjut usulan dari pengelola terminal," tandasnya.(p/ab)