Mentan Terus Mobile ke Lapangan Mesti Hari Libur, Demi Stabilitas Harga Pangan

By Admin


nusakini.com - Setelah kemarin, Sabtu (14/5/2016) di Nganjuk Jawa Timur, melepas distribusi bawang merah berkualitas untuk di supply ke Jakarta, pagi ini, Minggu (15/5/2016), Kementan Gelar Pangan Murah Berkualitas, melalui Toko Tani Indoensia (TTI) di Car Free Day Dago, Bandung, Jawa Barat.

Dalam Car Free Day, Dago, Bandung, Kementan menyalurkan: 

- 100 ton beras. 

- 5 ton cabai merah. 

- 5 ton bawang merah. 

Adapun Target pengembangan jumlah Toko Tani Tahun seluruh Indonesia 2016 Kementan, sebanyak 1.000 Toko Tani Indonesia (TTI). 

Hal tersebut terus digalakkan Kementan, agar diharapkan bisa memangkas rantai pasok tata niaga pangan di Indonesia. Hingga akhirnya TTI, dapat memberikan kepastian stabilitas serapan, pasokan, dan harga yang menguntungkan petani dan konsumen. 

Adapun yang hadir dalam acara Car Free Day TTI Kementan di Dago, Bandung antara lain: Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman Amran Sulaiman, Gubernur Jabar Ahmad Heryawan, dan Ketua Komisi IV DPR RI Edhy Prabowo.(if/mk)