Mentan Amran Serahkan Bantuan Buat Korban Banjir di Sulsel

By Abdi Satria


nusakini.com-Maros-Menteri Pertanian (Mentan), Andi Amran Sulaiman, melepas bantuan secara simbolis untuk korban bencana banjir di Sulawesi Selatan. Pelepasan tersebut dilakukan pada Sabtu (15/6), bertempat di Badan Penelitian Serealia, Kabupaten Maros.

Di halaman kantor, nampak setidaknya 40 truk berjejer memuat berbagai bentuk bantuan seperti air mineral, mie instant, susu, beras dan minyak goreng. Juga ada barang kebutuhan lain seperti popok bayi, selimut, terpal dan pakaian. Bantuan ini setara dengan 10 milyar rupiah.

Seluruh bantuan ini akan disalurkan ke berbagai wilayah yang sedang mengalami bencana banjir di Sulawesi Selatan, yakni Kabupaten Soppeng, Wajo, Sidrap, Pinrang dan Enrekkang. Sebagai info, intensitas hujan lebat yang mengguyur provinsi ini dalam beberapa hari terakhir, telah membuat daerah-daerah tersebut terendam banjir.

Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, menyampaikan bahwa bencana banjir ini salah satunya karena tidak lancarnya aliran air Danau Tempe, yang terletak di Kabupaten Wajo. Sudirman berharap akan ada sinergi para pihak untuk meminimalisir kemungkinan terjadinya bencana banjir di Sulawesi Selatan, termasuk perbaikan irigasi Danau Tempe.

Dalam sambutan pelepasan, Menteri Amran menyampaikan apresiasi atas partisipasi berbagai pihak, termasuk swasta, yang bahu membahu memberikan bantuan dalam berbagai bentuk. Bantuan swasta ini melengkapi berbagai bantuan yang disiapkan Kementan. Amran menekankan kekuatan sinergi semua pihak dalam upaya mengatasi serta mencegah terjadinya bencana ini di masa mendatang.

Bukan hanya kali ini saja Kememtan menggerakkan bantuan bencana. Sebelumnya hal serupa juga telah dilakukan untuk korban gempa Lombok dan Palu, serta korban banjir di Sulawesi Tenggara.(tami)