nusakini.com--Pemandangan menarik terlihat saat Presiden Joko Widodo mengunjungi Jakabaring Sport City, Palembang, Sabtu (14/7). Pada rombongan Presiden kali ini terlihat sosok Menpora baru Malaysia Syed Saddiq Syed Abdul Rahman. Pada kunjungan tersebut, pria yang baru berusia 25 tahun itu takjub dengan kesiapan Indonesia hadapi Asian Games 2018. 

Saat di Plaza Stadion Gelora Sriwijaya, Syed Saddiq terlihat berbincang dengan Menpora. Ketika di venue bowling, Abdul Rahman dan Menpora ikut bermain bowling bersama. "Tos dulu," ucap Menpora kepada Rahman tahun sambil memberikan tangannya usai keduanya mengelindingkan bola.  

Setelah bermain bowling, dua Menpora ini menuju Venue Shooting Range atau menembak. Menpora Malaysia pun mengaku takjub saat melihat komplek Jakabaring Sport City untuk persiapan Asian Games 2018. “Persiapan dan pembangunan infrastruktur di Palembang yang dilakukan pemerintah Indonesia begitu menakjubkan. Tidak hanya membangun sarana olahraga, juga infrastruktur dalam mempersiapkan Asian Games 2018,” kata Saddiq.  

Menurut Saddiq, sejumlah bangsa nantinya akan bergabung dalam perhelatan olahraga se-Asia di Palembang dan Jakarta, sehingga dipersiapkan dengan baik. Lebih dari pada itu, perhelatan Asian Games 2018 dapat mempererat hubungan bilateral Malaysia-Indonesia. 

Menurut dia, kompetisi olahraga di ajang Asian Games bukan sekedar menang atau kalah, tetapi semangat bersatu antar bangsa. “Selain menang, yang unik dari olahraga adalah alat pemersatu yang paling kuat, yang mempersatukan masyarakat dalam berbagai ras, agama, bahkan negara. Kita tidak boleh lupa persaudaraan yang kekal dan tidak melihat siapa yang menang dan kalah,” ujar Saddiq.(p/rajendra)