Layanan Keimigrasian dan Kekonsuleran bagi Masyarakat Indonesia di Adelaide

By Admin

nusakini.com--Masyarakat Indonesia di Adelaide yang terdiri dari komunitas masyarakat Indonesia, komunitas perkawinan campuran, pelajar, pekerja, budayawan dan rohaniwan dengan antusias mengikuti kegiatan Forum Diskusi Masyarakat yang diadakan di Flinders University, Adelaide.

Sekitar 136 orang masyarakat Indonesia memadati tempat dilaksanakannya Forum Diskusi Masyarakat untuk mendengarkan pemaparan mengenai fasilitas permohonan kewarganegaraan, perkawinan campuran dan kewarganegaraan ganda, izin tinggal bagi eks WNI, dan pelayanan keimigrasian pada KJRI Sydney. 

Kegiatan ini merupakan kerja sama KJRI Sydney dan Direktorat Jenderal Imigrasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia dalam rangka pembinaan fungsi keimigrasian pada perwakilan RI. Forum Diskusi menghadirkanbeberap pembicara yaitu Made Tony Nuryana selaku Konsul Muda Imigrasi KJRI Sydney, Sarno Wijaya (Direktur Teknologi Informasi), Heru Tjondro (Kepala Subdirektorat Penentuan Status Keimigrasian dan Kewarganegaraan), dan Adi Ashari (Kepala Subdirektorat Status Kewarganegaraan) dari Ditjen Imigrasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia RI.  

Dalam kegiatan yang turut didukung oleh Perhimpunan Pelajar Indonesia di South Australia ini, tokoh masyarakat Indonesia di Adelaide juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada KJRI Sydney dan Ditjen Imigrasi atas penyebaran informasi mengenai perkembangan peraturan dan kebijakan terkini. Selain itu, kegiatan yang bersifat jemput bola ini juga memberikan kemudahan dalam pembuatan dan pembaruan dokumen imigrasi bagi WNI yang bertempat tinggal di Adelaide dan sekitarnya. (p/ab)