Kemenpar Gelar Pameran Kuliner Nusantara di Bandung

By Admin

nusakini.com--Kementerian Pariwisata (Kemenpar) menggelar event pameran 30 ikon Kuliner Nusantara di Bandung, Jawa Barat, 9-11 Mei. Menteri Pariwisata Arief Yahya mengatakan event itu untuk mempromosikan salah satu pesona Indonesia dalam bentuk wisata kuliner yang menjadi daya tarik wisata budaya serta mendorong pemerintah daerah bersama stakeholder lain untuk membangun destinasi wisata kuliner Indonesia yang berdaya saing tinggi.

''Kegiatan ini juga untuk menemukenali dan memperkenalkan kuliner unggulan daerah agar dapat menjadi ikon di daerahnya sekaligus memperkenalkan kuliner tradisional Indonesia khususnya kuliner di kota Bandung,'' ungkap Arief dalam siaran persnya di Jakarta, Sabtu (7/5)

Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara Kemenpar Esthy Reko Astutyā€ˇ menyampaikan target wisatawan mancanegara (wisman) tahun ini adalah 12 juta orang.

''Dari 12 juta orang itu, ditargetkan 5,4 juta wisman datang ke Indonesia untuk menikmati wisata kuliner. Pameran 30 ikon kuliner nusantara di Bandung ialah salah satu upaya kami meraih target wisman dari sektor kuliner tersebut,'' tutur Esthy.(p/ab)