Kadisdik Sulsel Memuji Langkah XL Axiata dan Bank Sulselbar Kembangkan Potensi Anak Muda

By Admin

nusakini.com--Usai menghadiri opening ceremony XL Axiata Youth Leadership Camp 2018, Jumat (24/8), Kepala Dinas Pendidikan Sulsel Irman Yasin Limpo menuturkan pihaknya sudah menekankan bahwa dana sosial tidak boleh lagi dalam bentuk barang.  

"Contoh seperti tempat sampah yang ada logo corporate nya, saya sudah tidak mau lagi seperti itu. Saya mau kegiatan langsung seperti yang XL buat ini atau memberikan pelatihan ke guru dan orangtua siswa,"Ujar Irman.

Selain itu Irman berharap Corporate tidak hanya berfokus ke pendidikan formal saja, karena itu sesungguhnya menjadi tugas dari Dinas Pendidikan. "Saya mengambil contoh Bank Sulselbar yang membina anak muda Sulawesi Selatan di bidang sepak bola. Mereka tidak hanya menyiapkan peralatan latihan, namun menghadirkan juga pelatih dan mengikuti sejumlah pertandingan. Saya berharap banyak perusahaan yang melakukan hal seperti ini,"tambah Irman.

Irman juga menyebut prestasi penggawa Bank Sulselbar FC asal Kabupaten Gowa, Alif Jaelani, yang mendapat beasiswa 14 juta rupiah dari Menpora. Ini, lanjut Irman, jadi  contoh bahwa kegiatan dalam bentuk pelatihan lebih bermanfaat."Perlu di ketahui tahun ini ada enam warga Sulsel yang masih berstatus Pelajar ikut Asian Games. Makanya saya berharap hal yang dilakukan XL dan Bank Sulselbar di perbanyak lagi. Perusahaan juga tidak boleh sungkan meminta masukan dari pemerintah,"tutup Irman. (rajendra)