Ini Modal Rezky Wahyuni Berkiprah Jadi SM Fave Hotel Sorong

By Admin


nusakini.comMakassar--Delapan tahun berada di dunia perhotelan membuat Rezky Wahyuni yang saat ini bekerja sebagai sales manager di Fave Hotel Sorong punya berbagai pengalaman hidup.

"Hampir semua jabatan sudah pernah saya rasakan,sampai jabatan yang paling terendah. Itu yang membuat saya tidak mau membeda-bedakan orang. Semua punya kesempatan untuk berkembang."tutur Rezky.

Selain itu bekerja di bidang perhotelan membuat Rezky punya banyak teman baru. "Tuntutan untuk punya banyak relasi tidak masalah buat saya. Karena memang saya suka membangun relasi. Saya juga menganggap relasi atau klien sebagai teman dekat saya. Jadi hubungan nya tidak hanya sebatas pekerjaan tapi bisa jadi persahabatan,"ungkap Rezky.

Rezky juga mengaku peran media sangat penting dalam mendukung pekerjaannya selama ini. "Bergaul bersama teman-teman media juga membuat wawasan kita jadi berkembang. Saya bahkan punya 'geng' nongkrong dan arisan bersama teman-teman media,"tambah Rezky.

Rezky juga menceritakan keuntungan lain dengan punya banyak teman dari para kliennya "Di akhir pekan saya biasa nya nongkrong atau nonton konser. Beruntungnya saya tidak pernah bayar setiap nonton karena hubungan pertemanan tersebut,"kata Rezky. 

Pihak keluarga sendiri memang sangat mendukung pekerjaan Rezky. Terbukti saat ini meski harus bekerja jauh suami tetap mendukung "Ini memang baru pertama kali nya saya harus bekerja di luar Makassar. Suami juga mengizinkan.Saya merasa perlu menaikkan level dengan menerima tantangan baru dengan bekerja jauh dari keluarga,"ujar Rezky.

Rezky menilai perkembangan dunia perhotelan di Makassar sudah sangat baik. Menurut nya setiap hotel selalu berusaha untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan fasilitas "Ini adalah hal yang positif buat kota Makassar dan Sulawesi Selatan."tutup Rezky. (rajendra)