Horison Ultima Makassar Gelar Kegiatan Donor Darah

By Admin

nusakini.com--Sebagai wujud kepedulian kepada sesama, Horison Ultima Makassar bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) kota Makassar menyelenggarakan kegiatan sosial Donor Darah. Kegiatan donor darah ini merupakan wujud kepedulian terhadap sesama karena setetes darah yang diberikan sangat berarti bagi kehidupan orang lain.  

Kegiatan donor darah ini dilakukan Senin (29/1), dengan target menghimpun 100 kantong darah. Jumlah ini tentunya tidak terlalu signifikan untuk membantu pemenuhan kebutuhan stok darah di kota Makassar.

Namun kegiatan ini merupakan wujud sumbangsih nyata dari karyawan, kolega, dan masyarakat sekitar Horison Ultima Hotel kepada bangsa Indonesia khususnya di kota Makassar.

"Melalui kegiatan donor darah ini, saya mengharapkan adanya semangat dan kesadaran dalam diri kita masing-masing akan pentingnya persaudaraan dan saling tolong-menolong antar sesama manusia”, kata Yusnandar ketua panitia Donor Darah Horison Ultima.

Kegiatan sosial donor darah merupakan salah satu Program Corporate Social Responsibility (CSR) yang diselenggarakan Horison Ultima Hotel. Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang dilakukan oleh Horison Ultima Makassar dan didukung penuh seluruh karyawan hotel

"Oleh karena itu kegiatan ini diharapkan akan di selenggarakan secara rutin dua kali dalam satu tahun. Sebagai wujud tanggung jawab kemanusiaan karyawan Horison Ultima Makassar," tutur Yusnandar. (rilis/rajendra)