Harapan Terbesar Pangeran Roma Sebelum Gantung Sepatu
By Admin

nusakini.com - Kapten AS Roma, Francesco Totti memiliki satu keinginan sebelum dirinya memutuskan mundur dari dunia sepakbola. Pemain yang genap 40 tahun pada September lalu itu mengungkapkan sangat ingin bermain dengan megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo.
Di mata Totti, Ronaldo merupakan sosok yang sangat fenomenal dengan segudang prestasi, baik di dalam maupun luar lapangan. Oleh karenanya, ia tak ingin melewatkan kesempatan main bareng meski tak bisa memastikan waktunya.
Totti sendiri pernah bertemu dengan Ronaldo beberapa kali. Namun salah satu pertandingan yang diingat adalah ketika Roma bertemu dengan Ronaldo yang masih berkostum Manchester United di Liga Champions 2007. Saat itu Roma dipermalukan dengan skor telak 1-7 oleh Setan Merah.
“Aku ingin bermain dengan Cristiano Ronaldo, ia adalah sebuah fenomena,” seru Totti seperti dilansir Football Italia.
Dalam kesempatan yang sama, Totti juga mengungkapkan alasan dirinya sangat nyaman berkarier di Roma. Meski kariernya ditutup tanpa gelar, Totti tak pernah menyesali hal tersebut. Karena baginya, yang terindah selama berkostum Roma adalah kesetiaan yang ia berikan untuk klub.
“Roma adalah kota terindah di dunia, selalu bisa mengejutkan Anda dengan berbagai jalur, sudut, dan detail kota yang memang menawan. Sebagai seorang Romawi dan seorang penggemar Roma, sebuah kehormatan untuk menyelesaikan karier saya di sini,”
“Aku bisa memenangkan lebih banyak trofi di klub lain, tapi kemenangan terbesarku adalah kesetiaanku dengan Roma,” pungkasnya (sb/om)