Gubernur Sulsel dan Menteri PAN-RB Disambut Mappadendang di HUT Kabupaten Barru Ke-60

By Abdi Satria


nusakini.com-Barru-Peringatan hari ulang tahun (HUT) Kabupaten Barru yang ke-60, Kamis (19/2) dihadiri oleh Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Prof. HM Nurdin Abdullah dan Menteri PAN-RB, Tjahjo Kumolo.

Pada peringatan ini mereka akan diresmikan delapan megaproyek dengan total anggaran Rp 21 miliar.

Puncak peringatan hari jadi Barru yang dipusatkan di alun-alun Colliq Pujie. Mereka bersama Bupati Barru, Suardi Saleh dan Pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Darud Da'wah Wal- Irsyad (DDI) Mangkoso, AGH Faried Wajedy  start dari rumah jabatan Bupati ke lokasi acara di alun-alun. 

"Cuaca lagi bagus, ayo kita langsung ke lokasi acara," ajak Nurdin Abdullah.

Nurdin disambut Tarian Mappadendang, yang merupakan tarian pesta penan padi. Barru merupakan salah satu daerah penghasil beras utama di Sulsel. 

Dari pantau di lokasi hadir juga Pangdam XIV Hasanuddin, Kapolda Sulsel dan Ketua DPRD Sulsel serta Rektor Unhas. 

Acara hari jadi ini, akan berlangsung hingga malam hari, di malam hari, diisi dengan kegiatan hiburan untuk rakyat dari artis dan seniman.(rah)